Selamat pagi semua , pada hari ini kita akan membahas Cara Mengecek IP reputation mail server , hal ini sangat lah penting karena bisa mempengaruhi pengiriman email dari domain anda ke email tujuan.
Seperti yang sudah kita ketahui bersama IP mailserver atau IP Smtp sangatlah penting untuk di jaga untuk selalu bisa mengirim email ke tujuan . Mungkin anda pernah mengalami ketika mengirim email anda mendapatkan bounceback email dengan informasi bahwa email yang anda kirim di reject oleh server / email tujuan di karenakan IP smtp yang anda pakai reputasi nya buruk / poor reputasi . Hal ini sangat mengganggu pekerjaaan operasional perusahaan , karena email adalah metode yang memang banyak di gunakan untuk saling berbagi info antar perusahaan dan client nya.
Oleh karena itu saya akan berbagi bagaimana cara melihat atau menganalisa apakah IP smtp server kita reputasi nya bagus atau jelek.
Faktor yang membuat reputasi IP buruk / poor reputasi :
- Ada aktivitas spam dari domain anda , mengirim banyak email ke luar bisanya di karenakan adanya virus trojan di PC dan nempel di email client seperti outlook atau thunderbird.
- Adanya aktivitas blast email / mengirim email dengan volume ribuan tujuan email sekali kirim email
- R-DNS untuk domain anda tidak valid
Cara mengecek IP nya sebagai berikut :
- Cek dulu apakah IP smtp server anda sehat atau banyak di blok oleh RBL
- Buka web https://mxtoolbox.com/blacklists.aspx
- Masukan IP Smtp nya.
- Bila hijau semua , itu menandakan IP anda bersih.
- Jika banyak Merah nya , menandakan IP anda banyak terblacklist oleh RBL , silahkan ada request delist dulu untuk semua RBL yang terblacklist. Cara delist di setiap RBL ada di web ini .
Setelah itu kita cek reputasi IP / IP reputation nya :
- Open web https://talosintelligence.com/
- Masukan IP Smtp , lalu Lookup
- Jika hasilnya good (hijau) – itu artinya IP smtp anda bagus
- Jika hasilnya normal – it artinya IP Smtp anda normal
- Jika hasilnya poor (merah) – itu artinya IP smtp anda buruk, dan harus segera di perbaiki .